Lompat ke isi utama

Berita

Di Kecamatan Tempuling, Kordiv. PP Datin Bawaslu Inhil Ajak Pemilih Pemula Ikut Sukseskan Pemilihan 2024

#

Anggota Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir Rahmaddian, S.Pd Menyampaikan Arahan pada Kegiatan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif yang di Gelar di Kecamatan Tempuling

Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir menghadiri Undangan yang ditaja oleh Panwas Kecamatan Tempuling dalam sosialisasi pengawasan partisipatif kepada pemilih pemula Pada Hari Selasa, 10 September 2024 bertempat di Aula Kantor Camat Tempuling.

Turut Hadir dalam Kegiatan Tersebut Unsur Pimpinan Kecamatan Tempuling, Polsek, Danramil serta seluruh Sekretariat Panwas Kecamatan Tempuling.

Anggota Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir Divisi Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Rahmaddian, S.Pd Pada Kesempatan tersebut memberikan sambutan dalam Sosialisasi Pemilih Pemula dalam Tahapan Pemilihan Gubernur Riau serta Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir tahun 2024 dirinya mengajak para Anak Muda Untuk berperan aktif dan Ikut Serta dalam mensukseskan Pemilihan Serentak Tahun 2024 mendatang.

"Sebagai Pemilih Pemula kita harus berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah mendatang, karena suara kita merupakan penentu untun daerah kita ini kedepan, dan suara kita yang akan dihitung dalam Pemilihan kali ini menentukan pergantian suksesi kepemimpinan di Kabupaten Indragiri Hilir," kata dian.

Kordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Bawaslu Indragiri Hilir ini juga mengharapkan dengan adanya sosialisasi Pemilih Pemula ini diharapkan para Pemilih Pemula, khususnya para pelajar dapat berpartisipasi dalam Pemilihan serta memahami pentingnya pelaksanaan pemilihan dan ikut serta mensukseskan perhelatan demokrasi yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 November 2024.

Rahmaddian menambahkkan, sebagai Pemilih harus selektif dalam memilih calon pemimpin baru karena calon pemimpin yang kita pilih akan menentukan roda perekonomian dan masa depan bangsa. Pemilih pemula juga diharapkan terlibat dalam pengawasan Partisipatif, untuk meningkatkan kualitas demokrasi, memastikan pemilu bersih, transparan, dan berintegritas, serta mendorong terwujudnya kepemimpinan yang sesuai dengan aspirasi rakyat.

Dian menekankan perlunya pemilihan kepala daerah (gubenur dan wakil gubenur, bupati dan wakil bupati) yang harus diawasi secara bersama sama masyarakat. Pengawasan partisipatif lebih menjamin pelaksanaan pemilihan yang lebih baik, Sehingga akan menghasilkan pemimpin yang mengeluarkan kebijakan publik yang baik sebagaimana Tag line Bawaslu Bersama Rakyat Awasi Pemilu Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu.

“Kegiatan ini kita mengajak kepada para anak muda dan seluruh masyarakat untuk ikut serta dalam melakukan pengawasan partisipatif dalam rangka mengawal jalannya Demokrasi di Kabupaten Indragiri Hilir” Jelas dian.

Penulis  : Fitra RJ

Editor   : M. Azmi