Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Inhil Ikuti Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024

Indragiri Hilir – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Indragiri Hilir mengikuti Apel siaga pengawasan tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024,  melalui media zoom metting Apel Siaga tersebut dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, yang terpusat di halaman parkir Kantor Bawaslu RI, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2022).

Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja mengatakan giat apel siaga hari ini menandakan bahwa seluruh jajaran pengawas Pemilu sudah siap melaksanakan pengawasan Pemilu 2024 yang pada hari ini 14 Juni 2022 tahapannya telah resmi dimulai. Dan seiring dengan dimulainya tahapan pemilu tersebut, maka jam kerja jajaran pengawas akan semakin panjang sama seperti Pemilu 2019. Saya juga harapkan seluruh jajaran Bawaslu di tingkat kabupaten/kota untuk meningkatkan kapasitas dalam hal mengawasi proses-proses tahapan pemilu, mengawasi pergerakan orang-orang yang akan melakukan politik uang, politisasi SARA, hoaks dan yang lainnya. “Kata Rahmat Bagja”.

Muhammad Dong, SP ketua Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir juga menyampaikan kepada Seluruh Staf dilingkungan Bawaslu Inhil dengan dimulainya tahapan Pemilu 2024 pada hari ini, maka kita juga harus lebih ekstra lagi dalam hal melakukan pengawasan dan juga memberikan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat terkait bahaya politik uang dalam pemilu dan tatacara melaporkan pelanggaran kepada bawaslu.

"dengan dimulainya tahapan pemilu tahun 2024 hari ini tepat nya 14 Juni 2022, kami Bawaslu inhil menghimbau dan mengajak masyarakat untuk ikut serta dan berperan aktif dalam rangka pengawasan partisipatif, Bawaslu selalu siap menerima laporan dari masyarakat" Ungkap Muhammad Dong.

Tag
BERITA